Optimalisasi Kebutuhan Pengangkutan Sampah Dan Potensi Reduksi Timbulan Sampah Dengan Metode Mass Balance Di Kecamatan Malalayang Kota Manado

  • Sharon Victorya Rori Universitas Sam Ratulangi
  • Steeva Gaily Rondonuwu Universitas Sam Ratulangi
  • Fabian Johanes Manoppo Universitas Sam Ratulangi

Abstract

Sampah merupakan permasalahan yang semakin sulit untuk diatasi saat ini karena banyaknya faktor pendukung yang terkait yaitu antara lain tingginya gaya hidup masyarakat perkotaan serta kurangnya kemampuan masyarakat dalam memahami pengolahan pereduksian sampah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui berapa besar jumlah persebaran timbulan dan komposisi sampah yang dihasilkan dan potensi reduksi timbulan sampah di Kecamatan Malalayang. Penelitian ini dilaksanakan di Kecamatan Malalayang selama 6 hari kerja dengan pengumpulan data yang dilakukan adalah dengan melakukan survey primer dengan data hasil dari observasi dan wawancara dengan pihak terkait dan dengan data survey sekunder. Hasil dari data yang dikumpulkan akan digunakan dalam pemecahan rumusan masalah penelitian dengan menggunakan  metode mass balance. Berdasarkan data, bahwa timbulan Sampah per jiwa di Kecamatan Malalayang adalah 2.4 kg/hari.jiwa. Dan dalam presentase keseluruhan komposisi sampah Kecamatan Malalayang terbesar yaitu sampah anorganik senilai 56,52% dan untuk sampah organik senilai 43,48%. Total berat sampah sangat dipengaruhi oleh jumlah penduduk setempat dengan prosentasenya 99% dan total berat residu sampah tidak terlalu berpengaruh pada total keseluruhan komposisi sampah dengan prosentasenya 30%. Sehingga perlu adanya optimalisasi dalam hal pereduksian persampahan.

Keywords: timbulan sampah, reduksi, optimalisasi

Downloads

Download data is not yet available.

References

Adrianus Wana Renden. (2015). Studi Sumber Timbulan Sampah Di Pasar Daya Makassar. Universitas Hasanudin.

Azkha, N. (2006). Analisis Timbulan, Komposisi dan Karakteristik Sampah di Kota Padang. Jurnal Kesehatan Masyarakat Volume (I), No. 1. Padang

Badan Pusat Statistik Kota Manado. (2021). Kecamatan Malalayang Dalam Angka. Badan Pusat Statistik Manado.

Badan Standarisasi Nasional. (2008). SNI 03-3243-2008 tentang Tata Cara Pengelolaan Sampah Permukiman.

Fahrizal, P. (2017). Optimalisasi Potensi Reduksi Sampah TPS Di Kecamatan Klojen Komposisi Sampah Perkotaan). Sarjana Thesis, Universitas Brawijaya.

Hardianto. (2010). Evaluasi Teknis dan Finansial UDPK Gadang Kota Malang Untuk Meningkatkan Potensi Reduksi Sampah. Jurnal Teknologi Media Perspektif Volume 10 No 2. Samarinda

Hardiatmi, S. (2011). Pendukung Keberhasilan Pengelolaan Sampah Kota. INOFARM : Jurnal Inovasi Pertanian Vol. 10, No. 1. Mataram.

Isnaini, H. (2007). Pengelolaan Sampah di Kota Surakarta. UNS. Surakarta

Mulasari, S., & Sulistyawati (2014). Keberadaan TPS Legal dan TPS Ilegal di Kecamatan Godean kabupaten Sleman. Jurnal Kesehatan Masyarakat Volume (9), No.2. Universitas Ahmad Dahlan. Indonesia.

Mulyadi, P. (2015). Studi Evaluasi Pengelolaan dan Pengembangan Persampahan Di Kabupaten Kolaka Utara. Resume Tugas Akhir. Makassar.

Mutmaina, A. (2018). Evaluasi Pengelolaan Persampahan Di Kota Manado (Studi Kasus: Kec. Wenang). Spasial, Vol. 5 No. 2 (2018).

Rondonuwu, S. (2016). Prediction of the stress state and deformation of soil deposit under vacuum pressure, Transportation Geothecnics 6, 75-83

Surjandari, I. (2009). Model Dinamis Pengelolaan Sampah Untuk Mengurangi Beban Penumpukan. Jurnal Teknik Industri. Volume 11, No. 2.

Taufiqurrahman. (2016). Optimalisasi Pengelolaan Sampah Berdasarkan Timbulan Dan Karakteristik Sampah Di Kecamatan Pujon Kabupaten Malang. Skripsi Thesis, Intitut Teknologi Nasional Malang

Tchobanoglous, G. Thiesen, H., & Virgil, S.A. (1993). Integrated Solid Waste Management. United States: McGraw-Hill.

Published
2022-12-31
How to Cite
Rori, S. V., Rondonuwu, S. G., & Manoppo, F. J. (2022). Optimalisasi Kebutuhan Pengangkutan Sampah Dan Potensi Reduksi Timbulan Sampah Dengan Metode Mass Balance Di Kecamatan Malalayang Kota Manado. Jurnal Teknik, 20(2), 165-174. https://doi.org/10.37031/jt.v20i2.244
Abstract Views : 280 | DOWNLOAD PDF Views : 296